Cara mengatasi bau mulut - Menjaga penampilan tentu menjadi hal penting bagi kita. Salah satunya adalah dengan menjaga kesehatan mulut kita, karena kalau mulut tidak dijaga, maka akan menimbulkan hal yang merugikan bagi kita, salah satunya adalah bau mulut. Bau mulut telah menjadi momok buat semua orang, terutama saat berkomunikasi dengan teman atau kerabat lainnya yang akhirnya membuat mereka merasa tidak nyaman dan jaga jarak pada kita, sehingga kitapun jadi kehilangan rasa percaya diri karena bau mulut ini. Oleh karena itu, kali ini saya akan akan sedikit sharing tentang beberapa tips tentang cara mengatasi bau mulut yang bisa kamu lakukan.
Macam - Macam Cara Mengatasi Bau Mulut
Nah, ada beberapa cara untuk mengatasi bau mulut yang simpel dan mudah untuk dilakukan , diantaranya adalah:1. Menyikat Gigi
Kesehatan mulut harus dijaga setiap hari. Cara yang paling sederhana adalah dengan menyikat gigi setiap hari. Sikatlah gigi dua kali sehari yaitu di pagi dan malam hari. Selain pada gigi, gosok juga pada bagian langit – langit mulut dan lidah karena pada bagian itu, sisa – sisa makanan masih tertinggal. Hati – hati dalam menggosok gigi, karena bisa – bisa gusi anda ikut terkena dan berdarah dan dapat menyebabkan infeksi.
2. Sarapan Pagi
Sarapan pagi merupakan hal penting bagi tubuh serta mulut kita. Karena dengan sarapan, produksi air liur akan meningkat sehingga bakteri penyebab bau mulut akan mati.
3. Berhenti Merokok
Rokok juga merupakan salah satu faktor yang menyebabkan mulut menjadi bau, sehingga lebih baik hentikan kebiasaan merokok anda
4. Memakan Kopi Hitam
Kopi hitam merupakan salah satu hal dipercaya dapat menghilangkan bau mulut terutama pada kopi yang baru ditumbuk. Ambil satu genggam kopi kemuduan langsung dimakan.
5. Minum Teh
Teh adalah salah satu zat yang dapat menghilangkan bau mulut terutama teh hijau dan merah yang mengandung polifenol yang sama dengan antioksidan dan dapat membunuh bakteri pada mulut.
6. Konsumsi Keju
Keju mengandung kalsium dan zat bermanfaat lainnya sehingga dapat meningkatkan produksi air liur pada mulut yang dapat membunuh bakteri. Selain itu keju dapat mengurangi tumbuhnya karang gigi.
7. Mengunyah Permen Karet
Selain terlihat keren saat mengunyah permen karet, permen karena juga berguna untuk menghilangkan bau mulut. Dengan mengunyah permen karet, produksi air liur akan meningkat sehingga dapat membunuh bakteri. Selain itu mengunyah permen karet juga bisa menguatkan gigi anda.
8. Mengonsumsi Buah
Buah merupakan salah satu pemicu untuk menghasilkan air liur pada mulut. Terutama pada buah yang mengandung vitamin C dan mengandung banyak air seperti jeruk, pir, dan buah lainnya.
9. Meminum Susu Kental Manis
Susu selain bermanfaat pada tubuh, ternyata susu juga bermanfaat untuk mengatasi bau mulut. Campurkan susu kental manis dengan air hangat kemudian diminum.
10. Minum Air Putih
Air putih berguna untuk menstabilkan kandungan air dalam tubuh, sehingga kondisi tubuh tetap segar. Maka dari itu minumlah air sebanyak – banyaknya.
11. Berkumur
Anda bisa berkumur jika mulut anda bau dengan menggunakan obat kumur. Atau jika anda suka yang alami, berkumurlah dengan menggunakan bahan alami seperti air garam atau rebusan air sirih.
12. Berhenti Konsumsi Alkohol
Air liur merupakan zat yang efektif untuk membunuh bakteri pada mulut. Dan dengan mengonsumsi alkohol, akan menyebabkan kelenjar ludah yang menjadi penghasil air liur akan menjadi kering
13. Berhenti Merokok
Selain merusak tubuh, merokok juga merupakan salah satu pemicu timbulnya bau mulut. Jadi upayakan untuk berhenti merokok sekarang juga.
14. Hindari Makan Makanan Yang Berbau Tidak Sedap
Jika kamu penyuka makanan yang berbau tidak sedap seperti pete, jengkol, bawang, dan sebagainya, lebih baik kurangi makan makanan tersebut karena membuat bau mulut kamu jadi tidak sedap.
Itu tadi beberapa tips cara mengatasi bau mulut yang simpel dan bisa anda lakukan. Semoga tips – tips tadi bermanfaat dan bisa membuat mulut anda lebih fresh dan jadi makin pede. Selamat mencoba.